Rabu, 12 Maret 2025 | 14:13 WIB

Cimahi Lautan Sepeda Dalam Anniversary Ke I Sadulur Boseh Cimahi ( SABOCI ) 2025

foto

 

Cimahi,Transaktual

Anniversary Ke I  Sadulur Boseh Cimahi (SABOCI) 2025 gelar Cimahi Lautan Sepeda kegiatan ini bertujuan untuk mengajak masyarakat hidup sehat dan aktif kembali melalui bersepeda, bertempat di Pedopo DPRD Kota Cimahi, Sabtu ( 22/2/ 2025).

Hadir dalam kegiatan ini, Wahyu Widyatmoko, S.H. (Ketua DPRD Kota Cimahi), dari Kapolres, dari Dandim, Kormi, Pusdikpom dan Kejari,Disbudparpora Cimahi, Serta Peserta Se Bandung Raya dari Komunitas Bersepeda dan Masyarakat tanpa dipungut biaya Pendaftaran.

Saat ditemui dalam kegiatan Anniversary Ke 1 Sadulur Boseh Cimahi ( SABOCI ) Ketua Umum SABOCI Hendra Setiawan saat diwawancarai mengatakan, “ Sadulur Boseh Cimahi  " ( SABOCI ). Bahwa kegiatan ini untuk masyarakat khususnya Kota Cimahi agar bisa membiasakan gaya hidup sehat dengan berseped, " ujar Hendra.

"Alhamdulillah acara ini terlaksana berkat dukungan semua Anggota, Komunitas dan Aparatur Pemerintahan sehingga SABOCI bisa menginspirasi, menginisiasi dan memotivasi baik Pemerintahan maupun Masyarakat Sipil”, ujarnya.

Seperti disampaikan oleh Ketua DPRD Cimahi bahwa dengan Event ini termotivasi untuk membeli sepeda dan akan membuat sebuah regulasi baru dimana staf stafnya ke kantor menggunakan sepeda”, ucap Hendra.

Hendra menanbahkan bahwa kegiatan  ini sendiri diinisiasi oleh Ketua Pelaksana Bapak Soni. Alhamdullah yang hadir pada kegiatan ini mulai dari Ketua DPRD, Kaplores, Kormi, Dandim , Pusdikpom dan Kejari.

Mereka menyampaikan rasa bahagia atas terselenggaranya Event Cimahi Lautan Sepeda ini dalam tajuk “Anniversary Sadulur Boseh Cimahi” yang didirikan 4 Tahun yang lalu dan berubah nama menjadi SABOCI Tahun kemarin, saat ini SABOCI memiliki sekitar 280 Anggota”, ungkapnya.

Pada Acara CLS (Cimahi Lautan Sepeda) 2025 ini ditarget 1000 peserta, Alhamdulillah tembus sampai 2300 peserta. Sebelumnya kami sudah menyelanggarakan beberapa event dan yang besar yaitu Bosanov (Boseh Sapuluh November) yang dihadiri hampir 500 orang dan diadakan secara mandiri dan masuk dalam event terbesar Se Jawa barat, dan Anniversary ini adalah kedua yang terbesar”, terang Hendra.

Dalam kegiatan ini disediakan doorprise oleh MQ bag berupa 2 unit sepeda dan dari SaBOCI  2 unit sepeda yang merupakan hasil patungan Para Anggota SABOCI sedangkan dana sponsor kami pakai untuk fasilitas panggung, sound sistem dll”, imbuhnya.

Sedangkan Kepengurusan SABOCI sendiri, saya Hendra Setiawan sebagai Ketua Umum, Kesekertariatan Soni Gunawijaya, Bendahara Umum Jaka Amijaya, Koordinator Lapangan Ajat Sudrajat dari Tim Kesehatan Robi,.

"Harapan kami dengan adanya acara ini bisa menginspirasi setiap pribadi agar mempunyai daya juang untuk hidup sehat khususnya lewat bersepeda”, tutup, Hendra.

Sementara ini sebagai Ketua Pelaksanai Soni Gunawijaya sewaktu ditemui mengatakan, rute kita gowes sepanjang 7,7 Km menelusuri jalan Provinsi dan Cimahi dan mendapat Previllage untuk masuk ke Pusdikpom dan kembali ke Pendopo DPRD, dan Alhamdulillah saya lihat tidak ada kendala untuk para pesepedah hanya menurut mereka jalurnya terlalu pendek,ujarnya.

“Harapan kami ingin menginspirasi masyarakat Cimahi khususnya untuk menggalakan hidup sehat melalui bersepeda di Kota Cimahi”, imbau, Soni .

 

 

( Efri/Transaktual )