
Trans Aktual
Sabtu, 8 Maret 2025
Bandung – Ikatan Alumni Universitas Padjadjaran (IKA UNPAD) Pemkot Bandung sukses menggelar acara Kurma (Kultum Ramadan) yang berlangsung di Graha Sanusi, Bandung. Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Wali Kota Bandung Muhammad Farhan, seorang ustadz terkemuka, Drs H Adang M, Tzaury, serta .Dicky Wishnumulya Ketua IKA Unpad Komda Kota Bandung beserta jajaran PNS di wilayah Kota Bandung.
Kurma merupakan agenda rutin yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara lumni serta memperkuat nilai-nilai keislaman di bulan suci Ramadan. Dalam tausiyahnya, ustadz yang hadir menyampaikan pesan tentang makna Ramadan sebagai momentum meningkatkan kualitas ibadah, memperkuat ukhuwah Islamiyah, dan mendorong kepedulian sosial di tengah masyarakat.
Ketua IKA UNPAD Pemkot Bandung dalam sambutannya menekankan pentingnya peran alumni dalam berkontribusi untuk pembangunan Kota Bandung. "Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap alumni dapat terus bersinergi dan memberikan manfaat bagi masyarakat, baik dalam aspek spiritual maupun sosial," ujarnya Dicky.
Wali Kota Bandung yang turut hadir dalam acara ini juga menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif IKA UNPAD Pemkot Bandung dalam menyelenggarakan kegiatan positif di bulan Ramadan. "Ini adalah contoh nyata bagaimana alumni bisa berperan aktif dalam membangun kebersamaan dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar," ujar Farhan.
Acara ini ditutup dengan sesi doa bersama serta diskusi ringan antar alumni, memperkuat komitmen untuk terus menjaga kebersamaan dan semangat berbagi di bulan Ramadan.
Penulis berita : anshory, ywind@/transaktualonline